Persepsi siswa terhadap penggunaan media gambar dalam pelaksanaan pembelajaran di sekolah dasar
-
Published: September 29, 2024
-
Page: 89-101
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penggunaan media gambar sebagai alat pembelajaran pada pelajaran IPA di kelas V SDN Tanjung Duren Selatan 05 Pagi. Penelitian ini ditujukan untuk menelaah persepsi pelajar atas penggunaan media gambar pada pembelajaran IPA kelas V di sekolah tersebut. Subjek penelitian ini adalah 28 siswa kelas V SDN Tanjung Duren Selatan 05 Pagi. Teknik pengumpulan data yang diaplikasikan meliputi observasi serta wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas V memiliki persepsi positif terhadap penggunaan media gambar dalam pembelajaran IPA. Sebanyak 15 siswa memberikan persepsi positif terhadap pemakaian media gambar dalam mekanisme pembelajaran yang meliputi: 1) pembelajaran menjadi menyenangkan, 2) materi lebih mudah dipahami, 3) pembelajaran tidak monoton, 4) siswa lebih bersemangat mengikuti proses belajar, dan 5) adanya contoh konkrit dari materi yang diajarkan oleh guru. Berdasarkan latar belakang ini, penggunaan media gambar berdampak positif pada keaktifan siswa dalam mengikuti pembelajaran IPA.
References
- Fadilah, A., Nurzakiyah, K. R., Kanya, N. A., Hidayat, S. P., & Setiawan, U. (2023). Pengertian Media, Tujuan, Fungsi, Manfaat dan Urgensi Media Pembelajaran. Journal of Student Research (JSR), 1(2), 1–17.
- Moleong, Lexy J. (2018). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.
- Nahda, dkk. (2022). Presepsi Guru Terhadap Pengunaan Aplikasi Quizizz Sebagai Media Pembelajaran di Sekolah Dasar. Prosiding Seminar Nasional Ilmu Pendidikan dan Multidisiplin (1), 331-334.
- Nuralan, S. (2021). Persepsi Siswa Terhadap Penggunaan Media Pada Masa Pendemi Covid-19 Di Sma Negeri I Tolitoli. Jurnal Inovasi Penelitian, 2(7), 1917–1974.
- Rivaldi, A., & Rosyid, A. (2022). Strategi Guru dalam Mengatasi Kesulitan Membaca Permulaan dalam Masa Pandemi Covid 19 pada Siswa Kelas di Sekolah Dasar. Jurnal Riset Tindakan Indonesia (JRTI) 7(3), 617-624.
- Siregar, R. (2017). Penggunaan Media Gambar Untuk Meningkakan Hasil Belajar Ipa Pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Sosial, Sains Dan Humaniora, 3(4), 715–722.
- Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
- Susanto, R., dkk. (2021). Pemberdayaan Keterampilan Model Komunikasi Instruksional Guru SD. International Journal of Community Learning 5(2), 89-94.
- Susanto, R. (2021). Pemetaan Kompetensi Pedagogik dalam Keterkaitan Dimensi Pengetahuan Pedagogik dan Profil Karakteristik Awal. Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI) 7(1), 164-171.
- Susanto, Ratnawati. (2024). Keterampilan Dasar Mengajar. Depok: Raja Grafindo Persada